Melatih kemandirian warga melalui pelatihan menjahit Tingkat Dasar
(16/06/2021) Info Gunung Kelua
Dinas Tenaga Kerja Kota Samarinda bekerja sama Balai Latihan Kerja (BLK) Samarinda mengadakan pelatihan menjahit dengan peserta warga Kelurahan Gunung Kelua sebanyak 16 orang ikut pelatihan tata busana, menjahit, tingkat dasar. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada 09 Juni hingga 06 Juli 2022.
Acara tersebut diadakan di Kelurahan Gunung Kelua Lantai II.
Pelatihan tingkat dasar tersebut dibuka oleh Lurah Achmad Suriani, SE, M.Si, Kamis (09/06/2022). Dalam sambutannya “ kegiatan ini berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya para perempuan di Kelurahan Gunung Kelua, pelatihan menjahit ini sebagai upaya untuk memberikan kesempatan kepada para ibu yang tidak bekerja untuk menambah keterampilan.” ujarnya.
Lurah Gunung Kelua dalam monitoring pelatihan menjahit mengharapkan “ dengan diadakannya kegiatan tersebut diharapkan kedepan dapat terus dikembangkan lagi bakat keahlian yang telah diberikan sesuai dengan kemampuan dan kreasi diri masing-masing “
Achmad Suriani juga mengapresiasi antusiasme peserta selama mengikuti pelatihan. Ia juga berterimakasih kepada instruktur yang telah membagi ilmu kepada peserta pelatihan
“Semoga pelatihan ini bermanfaat bagi warga Kelurahan Gunung Kelua. Dengan mendapatkan pengetahuan dan ketrampilan baru, bisa menjadi modal berwirausaha. Sehingga dapat membantu ekonomi keluarga,” sebutnya.